Hai warga Biologi! Kami dari Divisi Infokom Himabio “Bakteriophage” datang kembali dengan cerita tentang proker-proker, agenda, dan kegiatan lain yang ada di jurusan Biologi FMIPA Unej. Nah sekarang ini kami akan membahas tentang PELATKOM I Overview atau Pelatihan Kombi I Overview.

PELATKOM I Overview itu apaan sih? mungkin banyak yang masih tidak tahu apakah PELATKOM I Overview. PELATKOM I (Pelatihan Kombi I) Overview merupakan program kerja berupa pelatihan yang dilakukan oleh masing-masing kombi untuk  mengenalkan serta memberikan pengetahuan dan informasi-informasi yang terkait pada bidangnya. Di Biologi sendiri terdapat 5 Kombi, yaitu Kombi MIkrobiologi, Kombi Zoologi, Kombi Botani, Kombi Bioteknologi, dan Kombi Ekologi. 

Lalu, kapan dilaksanakannya PELATKOM I Overview ini? Agenda ini dilaksanakan pada 22-23 Mei 2021 yang dihadiri oleh sebagian besar angkatan 2020, beberapa angkatan 2019, 2018, serta 2017. Acara berlangsung dengan baik, dibuktikan dengan beberapa peserta yang ingin tahu lebih lanjut tentang kombi dan mengajukan pertanyaan kepada pemateri. Peserta juga mendapatkan gambaran tentang masing-masing kombi untuk memantapkan pilihannya pada agenda open recruitment yang dilaksanakan sehari setelah acara overview.

Peserta dalam agenda ini juga beragam jumlahnya, menurut data jumlah pesertanya adalah :

  • Kombi MIkrobiologi : 60 peserta
  • Kombi Zoologi : 34 peserta
  • Kombi Botani : 45 peserta
  • Kombi Bioteknologi : 52 peserta
  • Kombi Ekologi : 52 peserta

Itulah dari kami anggota Infokom tentang agenda PELATKOM I Overview, sampai ketemu di agenda lainnya. Jaga kesehatan dan bye bye